EEPIS-Online, Setelah menyaksikan pertandingan KRCI, perhatian penonton diarahkan menuju pertandingan Kontes Robot Seni (KRSI) yang memasuki babak semi final final.
Efeknya, ACE melenggang agak terdepan dan sedikit mendahului ERISA. Hingga waktu berakhir, ERISA tidak mampu menyentuh ujung kotak finish. Sekalipun sampai ujung, namun ia gagal untuk bisa menyentuh kotak merah yang ada di finish. Kendati demikian, senyuman manis dan kedipan mata dari ERISA tak mampu mengelakkan pesona nya di depan dewan juri sampai sampai ada juri yang tertegun melihat ERISA.
Setelah berunding, dewan juri menyatakan bahwa yang masuk ke babak terakhir atau final adalah tim dari ITS, PENS, UGM dan UK. Maranatha. Sehingga 4 kelompok tim yang lain harus tereliminasi.
"Belum maksimal, semoga di final bisa lebih baik dan menjadi juara, Amin," ujar Dewi. Akankah ERISA mampu merebut kembali piala yang pernah didapatkan kakaknya, Putu Ayu ?? Kita tunggu saja kabar baiknya. (ent)