Diabetes melitus adalah penyakit yang diakibatkan terjadinya gangguan produksi hormon insulin yang berguna untuk mengatur masuk dan keluarnya gula ke dalam sel tubuh.
Menurut survey yang telah dilakukan WHO, diabetes melitus merupakan salah satu ancaman kesehatan karena sekitar 171 juta orang di seluruh dunia terkena diabetes.
Proyek akhir ini berkaitan tentang alat yang dapat membantu penderita diabetes melitus untuk melakukan diet nutrisi sehat. Adapun tujuan pengaturan makanan (diet)
ini adalah untuk mencapai kontrol metabolik yang baik, artinya mencapai kadar gula darah yang normal tanpa mengabaikan kalori yang dibutuhkan untuk aktivitas.
Algoritma proyek akhir ini disesuaikan Recommended Dietary Allowences (RDA). Sebagai input pada alat maka digunakan keypad 4X4 yang terdiri dari tombol instruksi
serta tombol teks, sedangkan sebagai tampilan menu program dan teks digunakan LCD 20X4. Untuk pemrosesan data input dari keypad dan menampilkannya pada LCD maka digunakan
mikrokontroler ATmega 16(L). Pada alat ini juga disertakan data base kalori makanan siap saji sehingga alat ini dapat menghitung berapa jumlah kalori yang telah dikonsumsi
seorang penderita diabetes melitus dalam sehari. Pada hasil pengujian yang telah dilakukan pada seorang penderita diabetes melitus dengan data tinggi badan 172 cm, berat badan
90 kg maka dapat diketahui bahwa pasien tergolong penderita diabetes melitus dengan berat badan berlebih dan kalori yang dibutuhkan pasien tersebut sebesar 1800 kalori.