PT Krakatau Bandar Samudera, salah satu anak perusahaan dari PT Krakatau Steel (Persero), yang bergerak di bidang jasa pelabuhan, kerap kali mengalami kesulitan setiap mengadakan proses rekrutmen. Hal ini dikarenakan proses rekrutmen yang digunakan sekarang masih bersifat konvensional. Oleh karena itu dibutuhkan suatu sistem rekrutmen yang mampu meningkatkan efektifitas dan efisiensi dalam proses rekrutmen. Sistem rekrutmen pada proyek akhir ini dibuat berbasis web, sehingga pelamar sendiri yang menginputkan data diri mereka secara online, bukan lagi dari pihak SDM. Data tersebut disaring berdasarkan syarat umum dan syarat khusus yang telah didefinisikan oleh admin. Data diproses menggunakan metode Fuzzy Query untuk me-ranking data pelamar. Variabel fuzzy yang digunakan adalah IPK,Umur,Pengalaman Kerja, dan TOEFL. Hasil rekomendasi diumumkan kepada pelamar menggunakan SMS Gateway. Uji coba dilakukan oleh PT Krakatau Bandar Samudera. Hasil uji coba menyatakan bahwa aplikasi e-recruitment telah sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Hasil dari sistem adalah rekomendasi pelamar yang lolos tahap selanjutnya. Proses pengumuman menggunakan SMS Gateway dapat berjalan dengan baik.

Kata Kunci : E- Recruitment, Fuzzy Query, Web, Database, Pelamar, Online, SDM.

wpChatIcon
EnglishIndonesian