ABSTRAK
Pada proses pembuatan gula di PT. PG. Rejo Agung Baru Madiun, proses pemerahan tebu sangatlah penting. Dalam proses pemerasan tebu, kecepatan roll diharapkan dapat stabil pada set point tertentu meskipun jumlah tebu yang masuk di gilingan berubah. Namun pada PT. PG. Rejo Agung Baru Madiun, proses tersebut masih di kontrol secara manual. Untuk mengatasi permasalah tersebut maka dibuat proyek akhir dengan judul “Menjaga Kestabilan Kecepatan Putar Motor DC dengan Menggunakan PI-FUZZY Logic Controller pada Miniatur Mesin Gilingan Tebu dengan Beban yang Berubah”. Pada proyek akhir ini dibuat suatu alat yang dapat menstabilkan putaran roll penggiling tebu secara otomatis dan dikontrol dengan metode PI-FUZZY Logic Controller. Beban yang digunakan adalah ¼ tebu dan ½ tebu, Apabila terjadi perubahan beban akan mengakibatkan putaran motor turun menjadi kurang dari 100 rpm, dari selisih penurunan kecepatan tersebut akan diperoleh error dan ∆ error sebagai input controller PI-FUZZY yang kemudian akan digunakan untuk mengubah besarnya sudut penyulutan pada penyearah terkontrol untuk kemudian mengatur putaran motor agar tetap pada set point 100 rpm sebagai penggerak roll penggilingan. Diharapkan dengan alat ini dapat mempermudah untuk menstabilkan putaran motor sebagai penggerak roll pada set point yang ditentukan
Kata kunci: motor DC, penyearah terkontrol, PI – FUZZY controller