EEPIS-Online. Menyambut datangnya bulan ramadhan tahun ini, PENS menggelar tausyiah agama untuk seluruh dosen, karyawan dan mahasiswa, Kamis(4/7). Dimoderatori oleh Abdul Wahib, tausyiah yang dilaksanakan di hall D4 sejak pukul 11.00 ini, turut mengundang Ust. Drs. H. Syahroni Fadlan dari Sidoarjo.
Tampak kekhusyukan dari wajah seluruh peserta saat pembacaan tartil Al-Qur an sebagai pembukaan acara kali ini. Tidak lupa, sambutan dari Dr.Eng. Zainal Arief, ST., MT. selaku direktur PENS, menjadi agenda setelah tartil Al-Qur an selesai. "Dalam rangka menyambut bulan ramadhan yang tinggal menghitung hari, pentingnya untuk men-charge iman kita, sehingga nantinya kita sudah siap menyambut bulan ramadhan dan menjadi pribadi yang lebih baik setelahnya," ujar Zainal dalam sambutannya.
Dalam penyampaian tausyiahnyanya Ustadz Syahroni sendiripun memberikan cara yang lebih santai diselingi guyonan ringan, hal tersebut dilakukan untuk membuat para peserta tidak bosan. Penyampaian isi tausyiah yang santai pun, tidak mengurangi dari nilai-nilai yang disampaikan oleh Ustadz Syahroni sendiri.
Acara tausyiah ini mendapat tanggapan positif dari banyak mahasiswa, Mentari Putri Jati salah satunya. "Acara seperti ini sangat bagus sekali, dan akan lebih baik lagi apabila setiap 3 bulan dan setiap kali ramadhan ada tausyiah semacam ini karena kita juga butuh acara seperti ini untuk charge iman kita. Publikasi acara ini seharusnya bisa lebih gencar, sehinga pesertanya bisa semakin banyak," ujarnya.
Tausyiah kali ini di tutup dengan pesan dari Ustadz dalam menghadapi bulan ramadhan nanti, "Janganlah menjadi manusia yang sombong, karena dihadapan Allah kita bukanlah apa-apa. Berbuat baik untuk menambah amal selama bulan ramadhan nanti," ujarnya sembari menutup tausyiah hari ini. (and)