Malang, pens.ac.id – Menjelang siang, tribun Graha Politeknik Negeri Malang (Polinema), semakin penuh dengan pendukung peserta Kontes Robot Indonesia (KRI) 2017 Regional IV. Pendukung dari berbagai Perguruan Tinggi terus menyanyikan yel-yel penyemangat. Salah satu divisi KRI yakni Kontes Robot ABU Indonesia (KRAI), pada hari ini (3/5), telah memasuki babak penyisihan putaran kedua.
Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) yang dalam divisi ini diwakili oleh PENSAE berhasil tampil memukau pada putaran ini. Setelah sebelumnya unggul tipis, PENSAE kali ini bertemu dengan robot dari Institut Teknologi Nasional Malang yang bernama e-Krisna V4. Dalam pertandingan kali ini, PENSAE berhasil membuat lawan tidak berkutik.
Awal pertandingan, PENSAE tampil dengan performa yang lebih apik dari sebelumnya. Hal tersebut bertahan hingga akhir pertandingan. Meskipun beberapa kali sempat retry, PENSAE tampak mudah memasukkan shuttle cock ke dalam ring.
Dengan tetap berusaha mencapai Rong Bay, PENSAE mendapatkan sejumlah 155 poin yang berhasil dikumpulkan. Sedangkan tim biru yang menjadi lawan PENSAE sebagai tim merah, hanya mendapatkan tiga poin. Kemenangan tersebut, memperbesar peluang PENSAE yang berada di grub B, untuk melaju ke babak selanjutnya. (ENTCrews)