Yogyakarta, pens.ac.id – Pekan Ilmiah Mahasiswa Tingkat Nasional (PIMNAS) kembali digelar selama enam hari terhitung sejak Selasa (28/8-2/9). Diselenggarakan di kota Yogyakarta, tepatnya di Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). PIMNAS-31 ini diikuti sebanyak 440 tim dari 136 Perguruan Tinggi se Indonesia. Ajang bergengsi tersebut merupakan wadah bagi mahasiswa untuk mengkompetisikan karya kreatif, ilmiah, dan inovatif. Dan ditahun ini, sebanyak 12 tim dari Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) berhasil mengantongi tiket untuk berlaga di ajang PIMNAS 31.
Tim Pekan Kreativitas Mahasiswa (PKM) dari PENS yang berhasil lolos yakni pada kategori PKM -KC. Dimana setiap tim tersusun dari tiga peserta dengan dosen pembimbing. Masing-masing tim pun telah mempersiapkan karya hasil kreativitas berupa alat maupun program. “Untuk persiapan dari tim saya sendiri kami menyiapkan laporan, kemudian internal di tim kami agar bisa lebih kompak, dan terus latihan presentasi. Bersyukur PENS bisa mencapai 12 tim yang berangkat, semoga bisa lolos dan membawa nama baik PENS.” ungkap Krismaya Dwi Hardianti sebagai salah satu peserta.
Kali ini jumlah tim PKM PENS yang lolos mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya. Dimana berbagai proses pelatihan telah usai dilaksanakan oleh 12 tim yang berjumlah 35 mahasiswa PENS tersebut. Tibanya dilokasi perlombaan, persiapan pun masih terus dimaksimalkan. Pada ajang ini setiap tim akan mempresentasikan hasil alat ataupun program yang telah dibuat oleh timnya masing-masing dengan menunggu jadwal yang akan ditentukan.
Lolosnya 12 tim dari PENS ke ajang PIMNAS ini merupakan pencapaian positif yang diraih setelah melakukan upaya-upaya terbaik dalam menumbuhkan minat kepada mahasiswa PENS terhadap penelitian ilmiah. Salah satu dukungan PENS terhadap tim yang lolos dalam PIMNAS ini, yakni mempersiapkan kebutuhan yang nantinya akan menunjang kualitas presentasi pada PIMNAS tersebut serta pendampingan yang intensif. “Setelah melalui berbagai macam pelatihan. Target untuk 12 tim PENS yang terbagi dalam lima ruangan ini saya harap disetiap ruangannya satu tim bisa membawa medali emas,” tutur Adnan Rachmad Anom Besari, S.ST., MSc. Selaku kepala pusat penalaran kreatifitas dan kewirausahaan PENS. (umi)