Mataram, pens.ac.id – Tim Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) yang terdiri dari tiga mahasiswa Program Studi Sistem Pembangkit Energi Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS), berhasil meraih predikat Best Presentation  dalam ajang Temu Ilmiah Mahasiswa Bidikmisi (Timdiksi) Nasional 2019. Ketiga mahasiswa berprestasi tersebut antara lain Mishbaakus Prana, Pathur Rahman dan Andi Afief Akbar. Berlangsung selama empat hari (18-21/9), kegiatan dihelat di Universitas Mataram.

Bertujuan untuk mengembangkan dan wadah silaturahmi antar mahasiswa bidikmisi, pada penyelenggaraan ketiga ini Timdiksi Nasional 2019 diikuti sebanyak 25 perguruan tinggi di seluruh Indonesia. Diselenggarakan oleh Forum Mahasiswa Bidikmisi (Formadiksi) Universitas Mataram,  tahun ini merupakan kali pertama PENS turut berpartisipasi. PENS juga menjadi satu-satunya Politeknik yang mendapat kesempatan maju hingga ke babak final presentasi kategori LKTI.

Selain agenda utama berupa presentasi finalis Timdiksi Nasional 2019, Formadiksi Universitas mataram  juga mengadakan seminar bertajuk Mengelolah Potensi Daerah untuk Membantu Memajukan Pariwisata Daerah. “Disana kita dikenalkan aneka potensi wisata yang ada di Lombok, dan itu sangat luar biasa,” ucap Prana, salah satu anggota tim.  Disamping itu, juga diadakan Talkshow dengan pembicara dari beberapa alumni mahasiswa Bidikmisi Universitas Mataram. Pada kesempatan tersebut, turut hadir juga Birrul Qodriyyah yang merupakan alumni mahasiswi Bidikmisi berprestasi dari Fakultas Kedokteran Universitas Gajah Mada.

Digelarnya kegiatan tersebut secara tidak langsung dapat memberikan kesan positif bagi para peserta yang hadir. “Dari acara ini kita dapat menunjukkan bahwa mahasiswa Bidikmisi itu juga bisa berprestasi. Mahasiswa Bidikmisi diharapkan dapat memberi timbal balik kepada masyarakat,” imbuh Prana. Kedepannya diharapkan mahasiswa Bidikmisi PENS dapat lebih termotivasi dan menorehkan segudang prestasi di ajang perlombaan lainnya. (raf/dya)

wpChatIcon
EnglishIndonesian