Surabaya, pens.ac.id – Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) kembali menggelar International Electronics Symposium (IES) ke-22. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kini IES 2020 diselenggarakan secara virtual melalui live streaming YouTube dan aplikasi video conference Webex. Berlangsung selama dua hari terhitung sejak Selasa (29-30/9), kegiatan ini turut menghadirkan tiga Keynote Speakers yakni Prof. Jun Miura dari Toyoyashi University of Technology Japan, Prof. Ali Kara dari ATILIM University Turkey, serta Ir. Dadet Pramadihanto, M.Eng., Ph.D. dari PENS Indonesia.
Dimulai dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya serta penampilan Tari Tradisional Holiya Liyo dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tari PENS, kegiatan pada hari pertama dimoderatori oleh Dias Agata S.S., M.Pd yang juga merupakan salah satu Dosen PENS. Kemudian terdapat pemaparan sambutan oleh Dr. Bima Sena Bayu Dewantara, S.ST., M.T. selaku Chairman IES 2020, dan dilanjutkan dengan sambutan oleh Direktur PENS, Dr. Zainal Arief, S.T., M.T. sekaligus membuka kegiatan tersebut. Tidak hanya itu, Astria Nur Irfansyah selaku Vice Secretary of IEEE Indonesia Section turut memberikan sambutan.
IES merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh PENS dengan menyajikan konferensi dan penelitian dibidang elektronik dan komputer. Dengan membawakan tema “The Role of Autonomous and Intelligent Systems for Human Life and Comfort”, tahun ini panitia IES 2020 menerima total keseluruhan 191 paper dan sebanyak 111 paper lolos pada tahap ini. 111 paper tersebut terdiri dari 60 paper IES on Knowledge Creation and Inteligent Computing (IES KCIC) dan 50 papers IES on Engineering Technology and Applications (IES ETA). Peserta IES 2020 rupanya tidak berasal dari Indonesia saja, melainkan juga terdapat peserta dari India, Jepang, dan Thailand.
Para peserta yang lolos berkesempatan untuk memaparkan paper yang diajukan pada sesi technical session. Sesi ini terbagi lagi menjadi dua bagian dengan masing-masing sesi terdapat delapan room didalamnya. Setelah seluruh tahap presentasi usai, dipenghujung kegiatan hari kedua terdapat pengumuman untuk Best Paper Award dari masing-masing kategori. Kegiatan ditutup dengan pidato oleh Kepala Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Dr. Ir. Anang Tjahjono, M.T. yang sekaligus menjadi simbolis berakhirnya kegiatan ini. (kik/dya)