Surabaya, pens.ac.id – PENS usai menyelenggarakan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Program Kewirausahaan Mahasiswa Vokasi (PKMV) 2020 yang diselenggarakan selama dua hari terhitung sejak Senin (16-17/11). Dihelat secara daring melalui Zoom Video Conference, kegiatan ini mendatangkan Bambang Wisnuadhi, S.Si., M.T. sebagai reviewer. Diikuti oleh 20 tim Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) yang berhasil lolos pada tahap pendanaan, mahasiswa serta beberapa dosen pembina PENS tampak turut berpartisipasi dalam momen tersebut.
Bertujuan untuk mengevaluasi dan memberikan saran usaha kepada tim yang lolos pendanaan, kegiatan ini merupakan tahap lanjutan setelah proses seleksi proposal. Pada hari pertama, terdapat Pembukaan atau Izin Pimpinan yang dimulai pukul 11.00 WIB. Dibuka oleh Ir. Anang Budikarso, M.T. selaku Wakil Direktur III Bidang Kemahasiswaan, kegiatan dilanjutkan dengan paparan sambutan oleh Bambang Wisnuadhi, S.Si., M.T. dan ditutup dengan sesi foto bersama oleh seluruh partisipan. Dengan ditutupnya pembukaan kali ini, setiap tim yang terpilih berhak mempresentasikan produknya sesuai dengan urutan yang telah ditentukan.
Dalam monev kali ini, setiap tim diwajibkan untuk menyiapkan logbook rutin mingguan, laporan kegiatan, dan juga power point sebagai media presentasi. Setiap tim memiliki durasi 25 menit dengan pembagian 10 menit presentasi serta 15 menit untuk sesi tanya jawab. Dalam presentasinya, para peserta berkesempatan untuk memaparkan deskripsi usaha, pangsa pasar, progress produk, progress pelanggan, progress finansial, dan beberapa poin lainnya.
Pada sesi tanya jawab, reviewer turut memberikan beberapa pertanyaan terkait rencana serta target bisnis untuk kedepannya. Tidak hanya itu, beliau juga memberikan kritik dan saran kepada masing-masing tim agar dapat mengembangkan bisnis yang sedang dijalaninya walaupun PKMV 2020 ini telah berakhir. Dengan adanya kegiatan monev, diharapkan pada entrepreneur muda PENS dapat mengelola keuangannya dengan baik dan menciptakan lapangan kerja baru bagi lingkungan sekitar. (kik)