Surabaya, pens.ac.id – Guna menguji kesiapan dalam pengerjaan proyek akhir, mahasiswa jenjang Sarjana Terapan (D4) Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) tingkat tiga telah melakukan Seminar Proposal Proyek Akhir (SPPA). Kegiatan yang dilaksanakan sejak Rabu (21/7) hingga Kamis (5/8) ini berlangsung secara daring melalui Zoom Video Conference. Dosen penguji dan dosen pembimbing turut hadir dalam kegiatan ini dan memberikan arahan serta evaluasinya untuk melanjutkan ke tahap berikutnya menuju proyek akhir.

Mahasiswa yang melaksanakan SPPA terdiri dari Program Studi Teknik Elektronika, Teknik Elektro Industri, Teknik Telekomunikasi, Teknologi Game, Teknik Informatika, Teknik Komputer, Sistem Pembangkit Energi, dan Teknik Mekatronika. Dalam mempersiapkan sidang tersebut, mahasiswa diharuskan untuk memenuhi persyaratan seperti lembar monitoring, lembar persetujuan dosen, proposal, powerpoint hingga video presentasi. Tidak hanya itu, peserta sidang juga harus mempersiapkan mental, fisik hingga kecakapan dalam berbahasa Inggris agar presentasi berlangsung dengan lancar. 

Dalam pelaksanaannya, terdapat empat breakout room yakni breakout room mahasiswa, breakout room dosen, breakout room sidang dan ruangan umum. Mahasiswa yang akan melakukan pemaparan akan dimasukkan oleh panitia pelaksana kedalam breakout room sidang sesuai dengan jadwal masing masing. Waktu yang didapatkan setiap mahasiswa untuk memaparkan materi sebanyak 15 menit dan sudah termasuk sesi tanya jawab. Dalam hal ini, Nurul Istiqomah Budianti, Mahasiswi D4 Teknik Mekatronika harus mengatur waktu agar bisa memaksimalkan keduanya. “Saya menggunakan teknik yang disarankan oleh koordinator Kerja Praktek (KP) yakni kurang dari lima menit untuk presentasi dan sisanya saya gunakan untuk tanya jawab,” ujar Nurul.

Dosen pembimbing sangat berperan dalam memberi pengarahan dan memberi masukan terkait proyek akhir. Milati Rohmatus Sakinah yang merupakan Mahasiswa D4 Teknik Informatika merasa sangat diuntungkan di masa pandemi saat ini karena lebih fleksibel untuk melakukan bimbingan. “Bimbingannya sangat fleksibel karena bisa dilakukan dimanapun dan kapanpun baik melalui chat maupun Google Meet,” ungkapnya. Dengan adanya kegiatan SPPA kali ini, diharapkan mahasiswa segera melakukan revisi yang telah didapat dan melanjutkan tahap berikutnya yaitu proyek akhir. (irf/raf)

wpChatIcon
EnglishIndonesian