Surabaya, pens.ac.id – Program Studi Teknologi Rekayasa Internet Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) sukses menghelat kuliah tamu dengan mengangkat tema “Developing New IT Systems Today Start with Setting Security Requirements” pada Selasa (31/08). Turut mengundang Dr. Leo Van Koppen, MSIT. selaku dosen The Hague University of Applied Science (THUAS) Netherlands, kegiatan dibuka untuk umum dan terlaksana secara daring melalui Zoom Video Conference. Pada kesempatan kali ini, Aliridho Barakbah, S.Kom., Ph.D. yang merupakan Direktur PENS turut hadir untuk memberikan sambutan.

Kegiatan yang dilaksanakan sejak pukul 14.00 WIB ini dibuka oleh Fatimah Nurul Izzah selaku moderator dan dilanjutkan sambutan oleh Direktur PENS. Dalam penyampaiannya, Aliridho Barakbah mengucapkan ungkapan terimakasih pada dosen tamu yang telah hadir dalam kegiatan kali ini. Turut disampaikan pula bahwa terdapat dua kebiasaan yang harus diterapkan oleh seluruh sivitas akademik kampus yakni bisa mempelajari dari banyak hal dan berbagi ilmu dengan orang lain.

Agenda berikutnya yakni pemaparan materi oleh Dr. Leo Van Koppen, MSIT. Sebelum memasuki inti materi, dosen THUAS Netherlands ini memberikan gambaran secara umum mengenai Information Technology (IT) pada kehidupan sosial dan ekonomi. “Jika IT sampai gagal, baik karena disengaja maupun tidak disengaja, yang terkena dampaknya adalah masyarakat dan ekonomi itu sendiri,” ungkapnya.

Guna meningkatkan kualitas dan menghindari kegagalan di bidang teknologi informasi, pembicara yang akrab disapa Dr. Leo ini menjelaskan mengenai cyber-security secara rinci. Terdapat berbagai penjelasan yang diberikan, dimulai dari security by design hingga cara awal menentukan persyaratan security berdasarkan risiko, ancaman, dan ketergantungan bagi seorang engineer. Kegiatan ini diikuti dengan semangat dan antusias oleh para peserta yang hadir, hal ini terlihat dari banyaknya pertanyaan yang masuk ketika sesi tanya jawab dilakukan. Diharapkan dengan adanya kuliah tamu dapat meningkatkan kesadaran bagi para peserta khususnya mahasiswa PENS dalam mengembangkan sistem IT yang baru. (ten/kik)

wpChatIcon
EnglishIndonesian