Surabaya, pens.ac.id – Serangkaian kegiatan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) 2021 tingkat Nasional secara resmi ditutup pada Kamis (9/9). Kegiatan Penutupan dan Malam Penganugerahan berlangsung secara daring dan disiarkan langsung melalui kanal YouTube KEMENDIKBUD RI dan Pusat Prestasi Nasional. Pada kesempatan kali ini, Fadl Lul Hakim Ihsan yang merupakan delegasi Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) sukses mempertahankan posisi pertama dalam kategori Program Diploma.
Meraih Juara Pertama dalam ajang bergengsi ini tentu bukan hal yang mudah bagi mahasiswa tersebut. Terdapat berbagai seleksi yang harus dilewati oleh mahasiswa yang kerap disapa Hakim ini, dimulai dari mengikuti seleksi internal kampus. Hakim mengaku telah mengikuti seleksi internal sejak duduk di bangku pertama kuliah. “Saya selalu ikut sejak tahun pertama, tahun kedua, baru di tahun ketiga ini yang Alhamdulillah Allah memberikan kesempatan untuk mewakili PENS,” ujarnya.
Setelah dinyatakan berhasil menjadi perwakilan kampus, Hakim mengikuti serangkaian kegiatan Pilmapres 2021 yang terdiri dari tiga tahap. Tahap pertama yakni peserta wajib melakukan pendaftaran secara daring melalui laman resmi Pusat Prestasi Nasional. Selanjutnya, peserta yang dinyatakan lolos tahap pertama akan mendapatkan akun untuk mengisi portofolio Capaian Unggulan (CU) dan mengunggah naskah Produk Inovatif (PI) serta membuat video pidato dalam Bahasa Inggris. Pada tahap akhir, delegasi PENS ini harus bersaing dengan 14 peserta dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia selama tiga hari (7-9/9). Rangkaian final terdiri dari Leaderless Group Discussion dengan Bahasa Inggris, wawancara capaian unggulan, dan presentasi produk inovasi.
Pencapaian yang telah diraih oleh Mahasiswa Sarjana Terapan Teknik Komputer ini tidak luput dari adanya bimbingan empat dosen pembimbing yakni Dias Agata, S.S., M.Pd, Radina Anggun Nurisma, S.Pd., M.Pd, Dimas Okky Angriawan, S.T., M.T dan Ida Anisah, S.ST., M.T. “Ada banyak orang yang sangat mendukung hingga saya bisa melewati semuanya, mulai dari bapak ibu pembimbing yang sangat luar biasa membimbing, dukungan orang tua, dan rekan serta teman yang suportif,” ungkap Hakim. Diharapkan dengan adanya raihan prestasi tersebut, mahasiswa PENS dapat memiliki optimisme dan semangat juang untuk terus berprestasi dan berkontribusi positif bagi sekitar. (ten/raf)