Surabaya, pens.ac.id – Prof. Novie Ayub Windarko, S.T., M.T., Ph.D. atau yang kerap disapa Prof. Ayub telah diresmikan sebagai Guru Besar Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) melalui Rapat Senat Terbuka Luar Biasa. Bertempat di Ruang Auditorium Lt.6 Gedung Pascasarjana, serangkaian kegiatan dilaksanakan pada hari Jumat (28/10). Rapat ini dihadiri langsung oleh keluarga Guru Besar dan warga PENS mulai dari jajaran direksi, dosen, staff, hingga mahasiswa yang penuh apresiasi kepada Prof. Ayub atas pencapaiannya.

Prof. Ayub adalah dosen program studi Teknik Elektro yang telah banyak menciptakan penelitian, jurnal, dan hak cipta selama kurang lebih 20 tahun berkarir. Jejak pendidikan yang panjang juga telah ditempuh, mulai dari sarjana dan magister di program studi Teknik Elektro Institut Teknologi Sepuluh November (ITS), dilanjut dengan menempuh S3 di Chungkbuk National University, Korea Selatan hingga lulus tahun 2011. Melalui berbagai kinerja yang telah dilakukan ini membuat Prof. Ayub dikukuhkan menjadi Guru Besar PENS.

Rapat dibuka dengan masuknya senat dan dilanjutkan pembacaan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia oleh Aliridho Barakbah, S. Kom., Ph. D. selaku Direktur Utama PENS. Pengukuhan secara simbolis juga dilakukan oleh Ketua Senat dan Direktur PENS kepada Prof. Ayub. Belangsung secara khidmat, kegiatan ini berjalan lancar hingga akhir.

Serangkaian acara dilanjutkan dengan Orasi Ilmiah oleh Prof. Ayub mengenai hasil penelitian tentang “Pengembangan Teknologi Energi Terbarukan Pada Sistem Ketenagalistrikan Menuju Era Elektrifikasi Hijau”. Sebagai Guru Besar dalam bidang Energi Terbarukan, Prof. Ayub mengenalkan Green Electrification merupakan pengonversian energi listrik yang menjadi salah satu capaian besar dalam beberapa dekade. “Kami berharap dengan terus adanya pengembangan keilmuan yang sangat beragam akan bermaanfaat untuk kemandirian teknologi dan peningkatan ekonomi masyarakat,” pesan Prof. Ayub dalam menutup Orasi Ilmiah.

Sambutan dari Aliridho Barakbah, S. Kom., Ph. D. juga disampaikan untuk mengucapkan selamat kepada Guru Besar yang telah dikukuhkan. Dalam sambutammya Prof. Ayub optimis akan ada berbagai karya dan produk yang akan muncul. Para hadirin juga berkesempatan bersalaman langsung dan memberikan selamat kepada Guru Besar sekaligus berfoto bersama setelah rapat ditutup dengan doa bersama. (run/jes)

wpChatIcon
EnglishIndonesian