Surabaya, pens.ac.id – Dalam rangka memastikan keberlanjutan usaha, Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) usai melaksanakan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Final dari Program Mahasiswa Wirausaha (PMW) pada Jumat (15/11). Sebanyak 19 tim yang lolos pendanaan kembali memaparkan capaian usahanya di depan para reviewer. Mengambil lokasi di Ruang Kelas B301–B304 Lt. 3 Gedung D4 PENS, kegiatan ini merupakan tahap akhir dari serangkaian program yang telah berjalan selama 6 bulan.
Tidak jauh beda dengan Monev I sebelumnya, sejumlah 19 Tim PMW PENS kembali mempresentasikan usahanya kepada dua reviewer di ruangan masing-masing. Presentasi kali ini berfokus pada perkembangan usaha selama 6 bulan program berjalan, mulai dari laporan keuangan, raihan penjualan, jalinan kolaborasi, hingga rencana jangka pendek dan jangka panjang. Berdasarkan pemaparan tersebut, para reviewer pun memberikan tanggapan dan arahan konstruktif demi keberlanjutan usaha setiap tim. “Tanggapan dari reviewer tadi bagus, kami juga disarankan untuk lanjut ke inkubator dari PENS Sky Venture agar usaha kami makin berkembang serta dapat berkolaborasi dengan jaringan yang lebih luas,” tutur Fadhel Maulana Yasha selaku ketua Tim 3D Building.
Diadakannya kegiatan Monev Final tersebut tidak hanya untuk meninjau luaran fisik berupa laporan akhir, melainkan juga memastikan langkah selanjutnya dari masing-masing tim usai rampungnya Program Mahasiswa Wirausaha. Harapannya, program tahunan ini dapat menumbuhkan semangat wirausaha mahasiswa dan mampu diwujudkan secara nyata, baik dalam usaha yang dikembangkan pada PMW maupun melalui inovasi-inovasi bisnis lainnya. “Setelah kegiatan ini, diharapkan agar mahasiswa dapat berdiri sendiri serta melanjutkan usahanya. Kami juga membebaskan apabila mereka melihat peluang bisnis baru dan ingin mencobanya,” pungkas Aji Sapta Pramulen, S.T., M.T. sebagai salah satu reviewer. (far/ina)