Surabaya, pens.ac.id – Tim Dosen dan Mahasiswa Program Matching Fund dari Program Studi Sains Data Terapan, Teknik Elektronika, serta Teknik Informatika Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) usai mengadakan kegiatan transfer teknologi berbasis Internet of Things (IoT) dan dashboard kondisi greenhouse bertajuk Replon-Dashboard. Diselenggarakan pada Jumat (22/11), kegiatan tersebut berlangsung di Hotel Puri Perdana, Kota Blitar, Jawa Timur. Dihadiri oleh Pemerintah Kecamatan Wates, serta tim mitra dan para petani Republik Melon (Replon), program ini menjadi bentuk kolaborasi inovatif dalam mendukung budidaya melon sebagai komoditas unggulan di Kecamatan Wates, Kabupaten Blitar.